BANJAR – Personel Polsek Pataruman Polres Banjar kembali melaksanakan kegiatan pengaturan lalu lintas (gatur) pagi di sejumlah titik strategis wilayah Pataruman, Selasa (25/11/2025). Kegiatan dimulai pukul 06.00 WIB sebagai bentuk kehadiran Polri dalam memberikan pelayanan langsung kepada masyarakat.
Petugas ditempatkan di berbagai lokasi pusat aktivitas warga, termasuk area sekolah, simpang ramai, hingga depan Mako Polsek Pataruman. Meski beberapa sekolah sedang libur, personel tetap menempati pos untuk menjaga kesiapsiagaan. Di titik aktif seperti SDN 1 Mulyasari, MTs Assalam, SMK Muhammadiyah, dan SMKN 4 Banjar, pengaturan dilakukan lebih intensif.
Selain mengatur arus lalu lintas, anggota juga memberikan teguran hingga tindakan kepada pengendara yang masih melanggar aturan. Pendekatan humanis tetap dikedepankan agar masyarakat semakin sadar pentingnya tertib berkendara. Petugas diarahkan bekerja dengan body system guna meningkatkan efektivitas di lapangan.
Kapolres Banjar, AKBP Tyas Puji Rahadi, S.I.K., melalui Kapolsek Pataruman mengatakan bahwa gatur pagi merupakan bentuk pelayanan nyata yang dirasakan langsung oleh warga. Menurutnya, kehadiran personel bertujuan menjaga kelancaran lalu lintas sekaligus memberikan rasa aman kepada masyarakat, Ujarnya.
Kegiatan berjalan aman dan mendapat respons positif dari warga. Polsek Pataruman mengimbau masyarakat segera melaporkan potensi gangguan atau kejadian apa pun melalui call center 110 atau nomor layanan 081 1234 2804, demi terjaganya situasi yang aman dan kondusif.

